Kunci Jawaban Sejarah Kelas 10 Halaman 62 Kurikulum Merdeka

KUNCI JAWABAN KURIKULUM MERDEKA BELAJAR

WISLAH.COM – Berikut “Kunci Jawaban Sejarah Kelas 10 Halaman 62 Kurikulum Merdeka“, memuat pembahasan mendalam tentang perbedaan dan persamaan dari tiga jenis historiografi Indonesia: tradisional, kolonial, dan modern. Materi ini sangat penting bagi siswa kelas 10 SMA, SMK, dan MA dalam memahami bagaimana sejarah Indonesia ditulis dan ditafsirkan dari berbagai sudut pandang.

Artikel ini tidak hanya menyajikan kunci jawaban, tetapi juga mengajak siswa untuk berpikir kritis tentang kelebihan dan kekurangan masing-masing historiografi. Dengan memahami karakteristik setiap jenis historiografi, siswa diharapkan dapat mengembangkan kemampuan analisis sejarah yang lebih komprehensif dan objektif.

Bagi guru, artikel ini dapat menjadi referensi dalam membimbing siswa untuk memahami kompleksitas penulisan sejarah dan pentingnya mempertimbangkan berbagai perspektif dalam menginterpretasi peristiwa masa lalu. Dengan demikian, pembelajaran sejarah tidak hanya menjadi hafalan fakta, tetapi juga proses berpikir kritis dan analitis.


Baca Juga : Kunci Jawaban Sejarah Kelas 10 SMA, SMK, MA Halaman 44, 45 Kurikulum Merdeka

Kunci Jawaban Sejarah Kelas 10 Halaman 62 Kurikulum Merdeka

1. Berdasarkan materi tentang jenis historiografi Indonesia, temukan perbedaan dan persamaan dari ketiga historiografi tersebut!

Jawaban:

a. Perbedaan yang terkandung di dalam ketiga historiografi yaitu sebagai berikut.

Historiografi tradisional, memuat ciri khas semacam ini:

  1. Berpusat pada istana, raja, dan bangsawan karena banyak menuliskan sejarah yang berkaitan dengan kekuasaan dan penguasa.
  2. Cenderung berpusat pada kedaerahan karena banyak menuliskan sejara suatu daerah tertentu.
  3. Bersifat religiosentris, yaitu membahas hal yang berkaitan dengan agama, kepercayaan, dan hal-hal yang dianggap sakral.
  4. Sumber historiografinya berupa tulisan karya raja-raja.

Historiografi kolonial, memiliki ciri khas antara lain:

  1. Berpusat pada Eropa atau Eropa-sentris, sehingga pembahasannya dalam tulisan sejarahnya adalah tentang berbagai bangsa Eropa yang pernah singgah dan bahkan berkuasa di Nusantara.
  2. Pandangannya cenderung berangkat dari kacamata bangsa Eropa, misalnya pada buku The History of Java karya Thomas Stamford Raffles.
  3. Bersifat Belanda-sentris, yaitu tulisan sejarah yang dibuat oleh sejarawan dan ilmuwan Belanda yang kuat dengan pandangan bangsa Belanda.
  4. Sumber sejarah historiografinya adalah arsip-arsip dari pemerintah Hindia Belanda.

Historiografi modern, mempunyai ciri khas seperti ini:


Bersifat Indonesia-sentris, contohnya yaitu tulisan berjudul Pemberontakan Petani di Banten Tahun 1888 karya Sartono Kartodirjo.

Membangun nasionalisme, sesuai yang dikemukakan oleh M. Yamin bahwa tujuan penulisan sejarah adalah untuk membangun kecintaan, rasa bangga, dan identitas suatu bangsa.

Tidak hanya berpusat pada tokoh-tokoh besar, tetapi juga menampilkan peran rakyat.

b. Persamaan ketiga jenis historiografi yaitu:

  1. Menceritakan peristiwa yang terjadi di masa sejarah.
  2. Dapat dijadikan rujukan untuk mengidentifikasi kronologi sejarah.
  3. Sumber historiografinya dapat berupa tulisan.
  4. Dapat dituliskan oleh sejarawan Indonesia maupun luar Indonesia.

Baca Juga : Kunci Jawaban Sejarah Kelas 10 SMA, SMK, MA Halaman 39, 40 Kurikulum Merdeka

2. Tuliskan pendapat dan alasan kalian, historiografi mana yang lebih baik?

Jawaban:

Historiografi yang lebih baik adalah historiografi modern. Hal ini karena di dalam historiografi modern melibatkan peran rakyat di dalam sejarah. Rakyat sebagai subjek yang memperoleh penindasan akan mengungkapkan sejarah sebagaimana yang mereka rasakan. Berbeda halnya dengan historiografi yang ditulis bangsa asing. Tulisan mereka akan cenderung memihak bangsanya.

Pada dasarnya, sulit menentukan atau menemukan historiografi yang benar-benar objektif dalam menggambarkan situasi sejarah. Sejarawan bisa saja memiliki kecenderungan dan sisi subjektif dalam menuliskan historiografi. Oleh karena itu, meskipun berpendapat bahwa historiografi modern adalah yang lebih baik, akan tetapi tetap perlu mengetahui historiografi lainnya. Dengan begitu, akan didapatkan sudut pandang dari berbagai pihak dan pengetahuan mengenai sejarah akan lebih banyak didapatkan.

Baca Juga : Kunci Jawaban Sejarah Kelas 10 SMA, SMK, MA Halaman 43 Kurikulum Merdeka

Penutup:

Demikian “Kunci Jawaban Sejarah Kelas 10 Halaman 62 Kurikulum Merdeka”. Semoga artikel ini bermanfaat bagi siswa dalam memahami berbagai jenis historiografi Indonesia dan mengembangkan kemampuan analisis sejarah mereka. Kami berharap wislah.com dapat terus menjadi sumber referensi yang berharga bagi seluruh insan pendidikan di Indonesia.

Related posts