55 Teka Teki Lucu dan Jawabannya : Teman Bercanda yang Mencerdaskan

Teka Teki Lucu

Teka Teki Lucu : Disadari atas tidak, teka-teki atau tebak-tebakan yang sudah kita pernah gunakan, saat bercanda bersama keluarga, teman, sahabat dan orang terdekat lainnya, mempunyai banyak sekali manfaat.

Dari data yang ada, setidaknya ada beberapa manfaat dari tebak tebakan. Di antaranya yang sudah pasti kita tahu, mampu merangsang peningkatan kualitas otak.

Ternyata tidak hanya itu, teka-teki atau tebak-tebakan juga mampu menjadi alat untuk membangkitkan kegemaran kita pada belajar, terutama dalam hal membaca. Tentunya dengan tema teki teki tertentu.


Nah, pada postingan kali ini wislah.com akan menyajikan beberapa tebak-tebakan lucu beserta jawabannya.

Berikut teka teki tentang lucu berserta jawabnya, semoga bermanfaat.


Kumpulan Teka Teki Lucu dan Jawabannya

  1. Mobil apa yang malu untuk diucapkan? Mobilang kentut, tapi nggak boleh
  2. Penyanyi yang rambutnya nggak lurus? Ayu Keriting
  3. Ade Rai kalau kentut bunyinya gimana? Brotot, brotot, brottott
  4. Kaki seribu kalau belok kiri kakinya berapa? Tetep 1.000, karena belok kiri jalan terus.
  5. Pemain bola apa yang beratnya 3 Kg? Bambang tabung gas
  6. Kebo apa yang bikin lelah? Kebogor jalan kaki
  7. Tahu nggak monyet apa yang paling nyebelin? Monyetel televisi tapi nggak bisa
  8. Kenapa pohon kelapa di depan rumah harus ditebang? Soalnya kalau dicabut berat.
  9. Apa bedanya sepatu sama jengkol? Kalau sepatu disemir, kalau jengkol disemur.
  10. Apa bedanya sarung dan kotak? Kalau sarung itu bisa kotak-kotak, kalau kotak tidak bisa sarung-sarung.
  11. Kenapa nyamuk lebih kurus dari lalat? Karena nyamuk lebih banyak begadang.
  12. Apa yang bikin mobil BMW mahal? Huruf W, kalo diganti X bisa lebih murah.
  13. Kopi apa yang kalau diminum bikin badan lelah? Kopi nescapek.
  14. Lagu pembunuhan paling sadis sedunia? Potong bebek angsa.
  15. Kenapa merek sepeda motor buatan Jepang namanya Yamaha? Karena kalau buatan Arab namanya jadi Yamahmud.

Kumpulan Teka Teki Lucu Buat Pacar dan Jawabannya

  1. Kupu-kupu apa yang membanggakan banget?   KUPUnya pacar seperti kamu.
  2. Tahu nggak apa bedanya pacarku dengan lukisan? Kalo lukisan tambah lama tambah antik. Kalo pacarku tambah lama tambah cantik.
  3. Persamaan kamu sama AC? Sama-sama mahal, tapi bikin sejuk.
  4. Kamu tahu kenapa menara pisa miring? Karena ketarik sama senyummu.
  5. Bedanya kamu sama modem? Modem terkoneksi ke internet, kamu terkoneksi ke hatiku.
  6. Kotak yang paling menyakitkan? Kotak sadar selama ini aku sayang kamu.
  7. Bedanya kipas sama kamu? Kipas bisa bikin angin, kamu bisa bikin kangen.

Kumpulan Teka Teki Lucu Anak dan Jawabannya

  1. Kota di Indonesia yang nilainya tujuh? Sala(h) tiga.
  2. Kenapa anak kucing dan anak anjing suka berantem? Namanya juga anak-anak.
  3. Hewan apa yang punya keahlian menyanyi dangdut? Cheetah Citata.
  4. Hewan apa yang hanya terdiri dari satu huruf?  I’ kan
  5. Lemari apa yang bisa masuk ke dalam saku celana? Lemari-buan.
  6. Apa perbedaan pemurung dan pemulung? Kalau pemurung tidak pernah merasa gembira, sedangkan pemulung tidak pelnah melasa gembila.
  7. Sapi-sapi apa yang bisa nempel di dinding? Sapi-derman.

Kumpulan Teka Teki Lucu Bikin Ngakak dan Jawabannya

  1. Mobil, mobil apa yang cowok? Kijang, soalnya kalau cewek namanya Nyai-jang.
  2. Motor yang selalu salah? Yamaap
  3. Mobil tabrakan di jalan tol, yang turun apanya dulu? Speedometer
  4. Burung apa yang ditakuti pengendara bermotor? Kutilang, kutilang kau 1 juta
  5. Ban, Ban apa yang pling berat? Bantuin ngedorong mobil mogok
  6. Siapa artis yang hobi naik motor hayo? Titiek Vespa.
  7. Hewan apa ya yang banyak keahlian? Kukang. Ada kukang tambal ban, kukang servis motor, kukang ngomporin temen juga ada. Ups.
  8. Belut apa yang paling bahaya? Belut-ang banyak ental bangklut.
  9. Tahu, tahu apa yang paling besar? Tahu isi Sumedang, wow!
  10. Kenapa di keyboard tulisannya ‘enter’? Soalnya kalau ‘entar’, programnya nggak jalan-jalan.
  11. Apa bahasa Jepang-nya diskon? Takazimura! (Tak kasih murah)
  12. Kenapa ayam merem kalau berkokok? Soalnya sudah hafal lirik.
  13. Kenapa kucing kalau dikejar anjing selalu menoleh ke belakang? Karena gak punya kaca spion.
  14. Hewan paling aneh sedunia? Belalang kupu-kupu karena siang makan nasi, malam minum susu.

Related posts