Apa Arti peribahasa (Pepatah) Karena nila setitik, rusak susu sebelanga

PERIBAHASA PEPATAH

Apa Arti Peribahasa | Pepatah | Air Beriak Tanda Tak Dalam | Makna Peribahasa | Peribahasa Indonesia |
peribahasa jawa

Karena nila setitik, rusak susu sebelanga

Jawabannya adalah

Artinya: Kejahatan dan kesalahan yang kecil dapat menghapus banyak kebaikan yang telah diperbuat.



Nila berasal dari tanaman indigofera yang dapat dijadikan sebagai zat pewarna. Susu yang berwarna putih dalam belanga dapat menjadi tidak putih lagi ketika setetes saja nila dimasukkan ke dalamnya. Peribahasa ini merupakan kiasan bagi kejahatan atau kesalahan kecil yang membuat kebaikan besar yang dilakukan sebelumnya menjadi dilupakan.

Dalam peribahasa ini terdapat perbandingan antara kuantitas nila dengan kuantitas air susu, yakni nila yang hanya setitik dibandingkan dengan susu yang sebelanga. Susu sebelanga menjadi metafora bagi kebaikan yang besar (karena dibandingkan dengan nila yang hanya setitik), sedangkan nila setitik menjadi metafora bagi sebuah kejahatan yang kecil. Dari

peribahasa ini kemudian dapat dinyatakan bahwa nila adalah metafora untuk keburukan atau kejahatan dan air susu adalah metafora untuk kebaikan.

Related posts