Kreativitas Guru Adalah | Pengertian Kreativitas Guru | Jenis Jenis Kreativitas Guru | Ciri Ciri Kreativitas Guru | Faktor yang Mempengaruhi Kreativitas Guru |
Pengertian Kreativitas Guru
Berikut beberapa pengertian kreativitas guru :
- Menurut Supriadi, kreativitas guru adalah kemampuan seseorang untuk melahirkan sesuatu yang baru, baik berupa gagasan maupun karya nyata yang relatif berbeda dengan apa yang telah ada.
- Kreativitas guru adalah kemampuan seseorang untuk melahirkan sesuatu yang baru maupun mengembangkan hal-hal yang sudah ada untuk memberikan sejumlah pengetahuan kepada anak didik di sekolah.
- Kreativitas guru adalah kemampuan seseorang atau pendidik yang ditandai dengan adanya kecenderungan untuk menciptakan atau kegiatan untuk melahirkan suatu konsep yang baru maupun mengembangkan hal-hal yang sudah ada didalam konsep metode belajar mengajar yang mana untuk memberikan rangsangan kepada peserta didik agar peserta didik memiliki motivasi belajar sehingga dalam pembelajaran akan mempengaruhi prestasi belajar.
Jenis Jenis Kreativitas Guru
Berikut beberapa penjelasan tentang Jenis Jenis Kreativitas Guru :
- Product yaitu, kreativitas yang menekankan pada hasil karya baik bersifat orisinal (baru) maupun pembaruan dari karya yang sudah ada sebelumnya.
- Person yaitu, kreativitas yang memandang dari segi kepribadian atau karakteristik kreatif yang dimiliki oleh seorang individu.
- Process yaitu, kreativitas yang menekankan pada proses kreatif yang terjadi atau berlangsung dari tahap awal hingga membentuk wujud dari perilaku kreatif tersebut.
- Press yaitu, kreativitas yang menekankan pada pentingnya faktor-faktor pendukung yang memunculkan kreativitas pada individu.
Ciri Ciri Kreativitas Guru
Berikut beberapa penjelasan tentang Ciri Ciri Kreativitas Guru :
Ciri Ciri Kreativitas Guru Menurut M. Asrori
- Kemampuan memahami adanya masalah atau hambatan dalam proses pembelajaran.
- Rasa ingin tahu yang tinggi terhadap sesuatu hal sehingga selalu menimbulkan pertanyaan dan berupaya mencari solusi pemecahannya.
- Ketekunan dalam mencari solusi, tidak mudah bosan serta putus asa untuk mencari gagasan, ide, atau inspirasi yang tepat.
- Rasa percaya diri yang tinggi sehingga memudahkan guru dalam menyampaikan gagasan yang baru.
- Keberanian dalam mengambil resiko terhadap keputusan yang diambilnya.
- Kemampuan berfikir divergen yakni mampu mencari ide pemikiran yang berbeda dan yang lain dari pada umumnya
Ciri Ciri Kreativitas Guru Menurut Yeni Rahmawati dan Euis Kurniati
- Memiliki kemauan menerima terhadap hal-hal yang bersifat baru dan bernilai positif,
- Berfikir fleksibel dan mudah menangkap terhadap suatu permasalahan,
- Keleluasaan dalam menyatakan pendapat dan perasaan,
- Menghargai daya imajenasi dan karya/pendapat orang lain,
- Tertarik pada hal-hal yang bersifat kreatif,
- Teguh pada pendirian dan tidak mudah terpengaruh,
- Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi,
- Menghargai terhadap perbedaan dan situasi yang kurang mendukung,
- Sikap berani memutuskan dengan penuh perhitungan,
- Percaya akan kemampuan diri sendiri dan mandiri,
- Berkomitmen dan bertanggung jawab dalam menjalankan tugas,
- Bersungguh-sungguh dan tidak mudah jenuh,
- Selalu memiliki ide dalam memecahkan suatu permasalahan,
- Memiliki banyak akal,
- Sensitif terhadap situasi lingkungan,
- Berfikir untuk terus maju,
- Memiliki pengendalian emosi yang baik,
- Suka terhadap tantangan dan hal yang mengandung teka-teki, abstrak, kompleks dan holistik,
- Mempunyai ide-ide yang baru,
- Kemauan yang tinggi,
- Memanfaatkan waktu luang pada kegiatan yang positif dan bermanfaat untuk pengembangan diri,
- Kritis pada pendapat orang lain,
- Senang bertanya,
- Mempunyai etika, moral dan estetika yang tinggi.
Ciri Ciri Kreativitas Guru Menurut Utami Mundar
- Gemar dalam mencari pengalaman baru.
- Antusias dalam mengerjakan tugas-tugas yang sulit.
- Mempunyai banyak inisiatif dalam memecahkan segala persoalan.
- Sikap tekun yang tinggi.
- Bersikap kritis terhadap orang lain.
- Berani dalam menyatakan pendapat dan keyakinannya.
- Selalu bersikap penasaran dan ingin tahu.
- Peka terhadap situasi yang tidak kondusif.
- Berenergi (aktif) dan ulet.
- Rasa percaya diri yang tinggi.
- Memiliki rasa humor dan keindahan.
- Berpandangan kedepan dan penuh dengan imajinasi.
Faktor yang Mempengaruhi Kreativitas Guru
Berikut beberapa penjelasan tentang Faktor yang Mempengaruhi Kreativitas Guru :
Clark membagi dua faktor yang dapat mempengaruhi kreativitas guru yaitu faktor pendukung dan faktor penghambat. Adapun faktor pendukung antara lain:
- Adanya situasi yang selalu dirasa kurang dan menganjal serta selalu menimbulkan banyak pertanyaan sehingga mendorong untuk menghasilkan sesuatu.
- Situasi yang memerlukan tanggung jawab, sikap disiplin dan kemandirian.
- Situasi yang menekankan sebuah ide untuk digali, diklasifikasikan dalam pembelajaran untuk menguji hasil prakiraan kemudian mengkomunikasikannya.
- Lingkungan yang memungkinkan untuk mengembangkan potensi kreativitas secara luas, sehingga guru mampu mengekspresikan dirinya dengan cara berbeda.
- Perhatian (pengakuan) kepala sekolah terhadap kinerja guru juga dapat menimbulkan kreativitas guru.
Sedangkan faktor yang dapat menghambat perkembangan kreativitas guru adalah :
- Adanya kebutuhan akan keberhasilan, ketidak beranian dalam mengambil resiko karena mencoba sesuatu yang belum pasti.
- Adanya tekanan dari lingkungan, baik teman kerja maupun kepala sekolah.
- Takut mencoba sesuatu hal yang baru dan cenderung pesimis.
- Tidak dapat membedakan antara bekerja dan bermain.
- Kurang menghargai imajinasi diri sendiri.